TELANAIPURA,- Serah terima jabatan DWP Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Pertanian (Faperta) dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Keperawatan (FKIK) serta Pengukuhan Pengurus DWP Di Lingkungan Unja dilaksanakan di Sekretariat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Telanaipura, (18/9).
Pengukuhan dipimpin langsung oleh Ketua DWP Unja, Ny. Daumi Rahmatika Sutrisno serta dihadiri Ketua DWP Fakultas dan Pengurus DWP Unja.
Pengukuhan dilaksanakan berdasarkan protokol Covid-19 dengan cara mencuci tangan, Menjaga Jarak, serta Memakai Maske. Terakhir, penyemprotan disinfektan dilokasi kegiatan pada saat berakhirnya acara.
“ Selamat kepada DWP FEB, Faperta dan FKIK yang baru saja dilantik. Semoga para pengurus yang baru bisa menjalankan organisasi ini dengan baik dan bersinergi dengan DWP lainnya di Lingkungan Unja,” ujar Ny. Daumi dalam sambutannya.
Daumi juga turut memgapresiasi kepengurusan lama atas semua pengabdian dan dedikasinya.
“ Semoga apa yang dilakukan menjadi amal ibadah untuk kita semua,” tutur Daumi.
Kesempatan ini merupakan hari yang istimewa baginya. Untuk kali pertama, Ketua DWP Unja menyaksikan sertijab sekaligus pengukuhan pengurus DWP dilingkungan Unja dan ada juga kepengurusan baru yaitu DWP Pascasarjana meskipun masih dalam situasi Pandemi Covid-19.
“Meskipun acara yang kita laksanakan ini cukup sederhana dengan persiapan yang singkat, semoga tidak mengurangi kehidmatan acara ini. Terima kasih atas kerjasama semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu sehingga ini terselenggara dengan baik, tidak ada hambatan yang berarti,” tambah Daumi.
Ia berharap, dengan diadakanya pengukuhan, kepengurusan yang baru dapat melakukan konsolidasi internal di Fakultas masing-masing.
“Paling tidak pengenalan dengan anggota, tapi belum boleh mengadakan acara yang mengumpulkan orang banyak seperti arisan ya ibu-ibu, komunikasi bisa dilakukan melalui HP atau Zoom,” harap Daumi.
Silvia Yuliansari