pusat kajian

Pusat Studi Lingkungan Hidup

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang berperan aktif dalam pengelolaan lingkungan hidup, termanfaatkannya tenaga ahli di Universitas Jambi serta mendorong berkembangnya jaringan kerjasama antar pemangku kepentingan di bidang lingkungan hidup dalam ikut serta mendorong terciptanya pembangunan yang berkelanjutan.

FUNGSI

  1. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang lingkungan hidup melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Mengkoordinasikan kegiatan penelitian dalam rangka penyusunan dokumen lingkungan dan mencari solusi dalam upaya mengatasi masalah lingkungan.
  3. Memfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti Seminar, Lokakarya, Konperensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang lingkungan hidup.
  4. Memberikan jasa konsultasi dalam menciptakan pembangunan yang berkelanjutan.
  5. Mendukung program pemerintah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup dengan mengadakan pengabdian kepada masyarakat.
  6. Menciptakan jaringan kerjasama dan hubungan yang harmonis dan sinergis dengan pihak pemerintah, pemerintah daerah, swasta, LSM dan masyarakat dalam upaya mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.

Pusat Studi SCR

TUGAS POKOK

Mendorong terciptanya kemitraan dan kerjasama antara LP2M Universitas Jambi dengan dunia usaha dalam pemanfaatan dana CSR (bina mitra dan bina lingkungan) untuk kegiatan litbangap (penelitian pengembangan dan penerapan) Iptek (ilmu pengetahuan dan teknologi) di lingkungan sivitas akademika Universitas Jambi.

FUNGSI

  1. Koordinasi kegiatan kerjasama kemitraan litbangrap peneliti dan perekayasa LPPM Unja dengan dunia usaha dalam program CSR.
  2. Konsultasi dan pengembangan program dan kegiatan litbangrap sumberdana program CSR.
  3. Fasilitasi tenaga ahli (soft skill) dan lapangan (pendamping dan enumerator) untuk mendukung program CSR.
  4. Sinkronisasi kegiatan riset dan pengembangan sesuai kebutuhan program CSR melalui workshop, training, seminar dan forum diskusi lainnya.
  5. Mendorong sinergi antar stakeholder terkait dalam pengembangan dan implementasi program CSR.

Pusat Studi Gender

TUGAS POKOK

Melakukan Kajian yang berwawasan pengembangan Kualitas Hidup Perempuan dan Anak di lingkungan sivitas akademika Universitas Jambi

FUNGSI

  1. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang perempuan dan anak melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Memberikan masukan kepada pihak terkait dan mencari solusi mengatasi masalah perempuan dan anak melalui penelitian dan seminar yang tepat dan berdaya guna.
  3. Menciptakan kerjasama dan hubungan yang sinergis antara pihak pemerintah, pemda, swasta, LSM, dan elemen masyarakat dalam pemberdayaan perempuan dan anak

Pusat Studi Islam dan Melayu

TUGAS POKOK

Mengkoordinasikan pelaksanaan dan aktivitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang agama Islam dan Budaya Melayu di lingkungan sivitas akademika Universitas Jambi

FUNGSI

  1. Koordinasi dan fasilitasi kerjasama untuk pengembangan dan peningkatan kualitas litbangrap bidang agama Islam dan budaya Melayu.
  2. Fasilitasi dan koordinasi kerjasama antar sivitas akademika dalam kegiatan litbangrap bidang agama Islam dan budaya Melayu baik internal maupun eksternal
  3. Fasilitasi kerjasama antar peneliti bidang keilmuan sama dan antar disiplin keilmuan dalam pengembangan litbangrap Islam dan budaya Melayu
  4. Koordinasi dan implementasi kegiatan pertemuan ilmiah dalam bentuk seminar, workshop, lokakarya, dan sejenisnya bidang agama Islam dan budaya Melayu.
  5. Melaporkan dan menerima arahan dari Rektor Universitas Jambi melalui ketua LPPM Universitas Jambi.

Pusat Studi Energi dan Nano Material

TUGAS POKOK

Mengkoordinasikan pelaksanaan dan aktivitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang energi dan nano-material di lingkungan sivitas akademika Universitas Jambi

FUNGSI

  1. Melaksanakan penyusunan rencana program dan kegiatan serta koordinasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bidang energi dan nano-material,
  2. Melakukan kerjasama sama penelitian dan pengabdian kepadamasyarakat penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang Energi dan Nano-material dengan perguruan tinggi dan/atau institusi lain baik di dalam negeri maupun di luar negeri,
  3. Melakukan publikasi terkait penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang Energi dan Nano-material,
  4. Melakukan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang Energi dan Nano-material

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi laman http://psenam.lppm.unja.ac.id

Pusat Studi Kesehatan Masyarakat

TUGAS POKOK

Menyelenggarakan kegiatan penelitian, pengabdian masyarakat di bidang kesehatan, khususnya kesehatan masyarakat dan epidemiologi serta melakukan pengembangan dan peningkatan kualitas penelitian dan pengabdian masyarakat, dan melakukan koordinasi, pemantauan dan evaluasi kegiatan

FUNGSI

  1. Koordinasi penyusunan rencana, program dan pelaksanaan kegiatan penelitian ilmiah murni dan terapan serta pengabdian kepada masyarakat di bidang kesehatan masyarakat dan epidemiologi.
  2. Fasilitasi upaya peningkatan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bidang kesehatan meliputi pelaksanaan wokshop, pelatihan, dan seminar.
  3. Pelaksanaan kerjasama penelitian dan pengabdian masyarakat bidang kesehatan masyarakat dengan perguruan tinggi, lembaga dan atau institusi baik pemerintah maupun non pemerintah, di dalam maupun di luar negeri.
  4. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, pelaksanaan pendampingan dan pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan.
  5. Pelaksanaan publikasi hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta urusan administrasi pusat studi kesehatan masyarakat dan epidemiologi.

Pusat Studi DAS dan Lahan Gambut

TUGAS POKOK

Menghimpun, menghasilkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS) dan Lahan Gambut

FUNGSI

  1. Mengembangkan dan mendesiminasi Iptek terkait dengan pengelolaan DAS dan lahan gambut
  2. Menfasilitasi upaya-upaya untuk mendorong peningkatan kualitas dan peran peneliti UNJA dalam pengelolaan DAS dan lahan gambut
  3. Menyediakan wadah konsultatif terkait dengan pengelolaan DAS dan Lahan Gambut
  4. Membangun kerjasama dengan berbagai pihak dalam kegiatan penelitian dan penerapan Iptek terkait pengelolaan DAS dan lahan gambut
  5. Menyediakan data dan informasi terkait dengan pengelolaan DAS dan Lahan Gambut

Pusat Studi HAM dan Pembangunan

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang berperan aktif dalam studi hukum dan pembangunan, termanfaatkan nya tenaga ahli di Univeristas Jambi serta mendorong berkembangya jaringan kerjasama antar pemangku kepentingan di bidang hukum dan pembangunan serta ikut mendorong terciptanya pembangunan yang berkelanjutan.

FUNGSI

  1. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang hukum melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Mengkoordinasikan kegiatan penelitian dalam rangka studi hukum.
  3. Menfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti seminar, lokakarya, komperensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang hukum dan pembangunan.
  4. Memberikan jasa konsultasi dalam menciptakan pembangunan yang berkelanjutan.
  5. Mendukung program pemerintah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup dengan mengadakan pengabdian kepda masyarakat.
  6. Menciptakan jaringan kerjasama dan hubunganyang harmonis dan sinergis dengan pihak pemerintah, pemerintah daerah, swasta, LSM, dan masyarakat dalam upaya mewujudkan pembangunan.

Pusat Studi Flora dan Fauna Langka

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang berperan aktif dalam studi floran dan fauna, termanfaatkannya tenaga ahli di Universitas Jambi serta mendorong berkembangnya jaringan kerjasam antar pemangku kepentingan di bidang pelestarian, konservasi flora dan fauna langka.

FUNGSI

  1. Meningkatkan pegetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakata tentang flora dan fauna langka melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Mengkoordinasikan kegiatan penelitian dalam rnagka studi flora dan fauna.
  3. Menfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti Seminar, Lokakarya, Konperensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang flora dan fauna.
  4. Memberikan jasa konsultasi dalam menciptakan pembangunan yang berkelanjutan.
  5. Mendukung program pemerintah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup dengan mengadakan pengabdian kepada masyarakat.
  6. Menciptakan jaringan kerjasama dan hubungan yang harmonis dan sinergis dengan pihak pemerintah, pemerintah daerah, LSM, swasta, dan masyarakat dalam upaya mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.

Pusat Studi Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang berperan aktif dan termanfaatkannya tenaga ahli di Universitas Jambi serta mendorong berkembangnya jaringan kerjasama antar pemangku kepentingan di bidang perencanaan pembangunan dan keuangan daerah.

FUNGSI

  1. Mendorong peningkatan pengetahuan, pemahaman, dan kesadaran masyarakat tentang bidang perencanaan pembangunan dan keuangan daerah, melalui pendidikandaln pelatihan secara profesional.
  2. Melakukan koordinasi pada kegiatan penelitian bidang perencanaan pembangunan dan keuangan daerah.
  3. Menfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti Seminar, Lokakarya, Konferensi dlam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang perencanaan dan keuangan daerah.
  4. Memberikan jasa konsultasi dalam menciptakan pembangunan yang berkelanjutan.
  5. Mendukung program pemerintah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup dengan mengadakan pengbdian kepada masyarakat.
  6. Menciptakan jaringan kerjasama dan  hubunganyang harmonis dan sinergi dengan pihak pemerintah, pemerintah daerah, swasta, LSM, dan masyarakat dalam upaya mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan

Pusat Studi Kewirausahaan dan Ekonomi Kreatif

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang berperan aktif dalam studi dan termanfaatkannya tenaga ahli di Universitas Jambi serta mendorong berkembangnya jaringan kerjasama antar pemangku kepentingan di bidang ekonomi dan kewirausahaan.

FUNGSI

  1. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang kewirausahaan dan ekonomi kreatif melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Mengkoordinasikan kegiatan penelitian dalam rangka studi kewirausahaan dan ekonomi kreatif.
  3. Memberikan jasa konsultasi dalam menciptakan sikap kreatif untuk menunjang kewirausahaan
  4. Menfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti Seminar, Lokakarya, Konferensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang kewirausahaan dan ekonomi kreatif.
  5. Mendukung program pemerintah dalam meningkatkan dunia usaha.
  6. Menciptakan jaringan kerjasama dan hubungan yang harmonis dan sinergis dengan pihak pemerintah, pemerintah daerah, LSM, dan masyarkat dalam upaya mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan melalui peningkatan dunia usaha.

Pusat Studi Penanggulangan Bencana

TUGAS POKOK

Mewujudkan sebuah institusi yang tanggap dan berperan aktif dalam studi penanggulangan bencana, termanfaatkannya tenaga ahli di Universitas Jambi serta mendorong berkembangnya jaringan kerjasama antar pemangku kepentingan di bidang penanggulanagan bencana.

FUNGSI

  1. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang mitigasi bencana melalui pendidikan dan pelatihan secara profesional.
  2. Mengkoordinasikan kegiatan penelitian mitigasi bencana.
  3. Menfasilitasi kegiatan pertemuan ilmiah seperti Seminar, Lokakarya, Konferensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang mitigasi bencana.
  4. Mendukung program pemerintah dalam upaya mitigasi bencana dengan mengadakan pengabdian kepada masyarakat.