Mendalo – Rumah Amal Assalam Universitas Jambi (UNJA) menunjukkan kepeduliannya terhadap mahasiswa UNJA yang kurang mampu dengan memberikan beasiswa kepada 33 orang mahasiswa UNJA pada semester Genap 2024/2025 dalam bentuk pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) Mahasiswa.

Direktur Rumah Amal Assalam, Prof. Dr. Supian, S.Ag., M.Ag., menyampaikan 33 mahasiswa UNJA yang menerima bantuan ini terbagi menjadi 26 mahasiswa mendapatkan bantuan sebesar Rp 500.000,-, sementara 7 mahasiswa lainnya menerima Rp 1.000.000,-. Para penerima merupakan mahasiswa dari berbagai fakultas dilingkungan UNJA, dan sebagian dari mereka adalah anak yatim dan yatim piatu.

Dana beasiswa ini bersumber dari berbagai pihak, termasuk pejabat di lingkungan UNJA seperti Rektor, Wakil Rektor Bidang Akademik, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Ketua LPPM, serta dosen-dosen UNJA. Selain itu, donasi juga datang dari luar kampus, salah satunya Kepala Sekolah SMK Provinsi Jambi.

BACA JUGA :  Prof. Revis Asra Pimpin Rakor Bidang Kerjasama, Humas dan Sistem Informasi

“Mewakili Rumah Amal kami sangat berterima kasih kepada para donatur, baik dalam skema beasiswa maupun skema orang tua asuh, dan berharap semester depan semakin banyak donatur yang tergerak hatinya untuk menyisihkan sebagian rezekinya untuk menunjang program rumah amal ini,” ujar Prof. Supian.

Proses pemberian beasiswa ini melalui beberapa tahapan, mulai dari pengumpulan dana, pendaftaran penerima, seleksi administrasi, wawancara, hingga penetapan penerima dan pembayaran UKT oleh bendahara Rumah Amal. Jumlah ini masih sangat sedikit bila dibandingkan dengan mahasiswa yang mendaftar yakni sebanyak 437 orang mahasiswa.

Rektor UNJA, Helmi, memberikan apresiasi tinggi atas program ini dan berharap lebih banyak donatur yang ikut berpartisipasi.

BACA JUGA :  Pascasarjana UNJA Adakan Sertijab Koordinator dan Sekretaris Prodi

“Mungkin jumlahnya sedikit bagi kita, tetapi bagi mereka ini sangat berarti. Terima kasih Rumah Amal Assalam yang telah memfasilitasi dan kepada para donatur yang telah berbagi,” ujar Rektor.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNJA, Prof. Dr. Fauzi Syam, S.H., M.H. Menyampaikan terima kasih atas prakarsa Rumah Amal Assalam dalam membantu mahasiswa yang membutuhkan.

Rumah Amal Assalam yang baru diluncurkan pada 11 November 2024, memiliki program Beasiswa lainnya, seperti program Ibadah Qurban, program buka bersama pada bulan Ramadhan dan program sosial lainnya.

Dengan semakin banyaknya pihak yang menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah (ZIS) melalui Rumah Amal Assalam UNJA, diharapkan program ini dapat terus berkembang dan membantu lebih banyak mahasiswa.

BACA JUGA :  Prof. Muskibah Pimpin Prodi Doktor Ilmu Hukum UNJA

Ayu Zelnita/Ist

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Name *