Rektor Unja Prof. Johni Najwan, S.H., M.H., Ph.D dan Kadisperta Provinsi Jambi Ir. Amrin Aziz, M.Si menandatangani kerjasama di bidang peningkatan produksi tanaman pangan dan hortikulura. Komitmen kerjasama yang berlaku satu tahun ini tertuang dalam Piagam Memorandum of Understanding (MoU). Penandatanganan ini disaksikan langsung Gubernur Provinsi Jambi H. Zumi Zola Zulkifli, S.TP,. M.A. dan berlangsung di Ballroom Novita Hotel, Kamis (17/3).
Rektor menyatakan, kerja sama ini perlu terus ditingkatkan karena untuk mendukung program pemerintah yang berhubungan dengan swasembada pangan dan menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM). “Unja berkomitmen mendukung program pertanian Jambi dengan menyiapkan SDM karena Unja memiliki banyak dosen lulusan luar negeri yang profesional,” singkat rektor.
Kadisperta juga menyampaikan bahwa, bentuk kerjasama ini untuk mencari ruang dalam kegiatan peningkatan produksi pertanian. “Kerjasama ini sangat penting dalam menyiapkan desain lahan-lahan pertanian,” ungkapnya. (Valiant)